Dalam rangka menyelaraskan dengan Misi Program Studi PTI UNISRI, berikut tujuan dan sasaran
Tujuan
- Untuk membangun generasi muda yang bermandat, bermartabat dan profesional dalam mengaplikasikan bidang keahliannya, mampu beradaptasi dengan lingkungan secara kreatif, dan berwawasan global
- mengintegrasikan perkembangan IPTEKS dengan rumpun ilmu pendidikan ke dalam pembelajaran di sekolah
- Menghasilkan lulusan beserta kompetensinya yang dapat mengembangkan sistem manajemen pembelajaran berbasis mobile
- Menampilkan diri secara kompeten agar mampu menjalin kerjasama dengan pengguna maupun instansi yang menggunakan IT sebagai media
Sasaran
Sasaran dan Strategi Pencapaiannya
Strategi Untuk membangun generasi muda yang bermandat, bermartabat dan profesional dalam mengaplikasikan bidang keahliannya, mampu beradaptasi dengan lingkungan secara kreatif, dan berwawasan global
Sasaran 1
Tercapainya pemahaman seluruh civitas akademik tentang visi dan misi Prodi PTI UNISRI.
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Semua civitas akademik mahasiswa, dosen, tenaga pendidikan, steakholder dan masyarakat mengetahui visi misi dan tujuan Prodi PTI UNISRI
- Program Kerja dan proses aktivitas tridarma mengarah pada visi misi dan tujuan Prodi PTI UNISRI.
- Program kerja pada HMPS mengacu pada visi misi dan tujuan Prodi PTI UNISRI.
- Didapatkannya data tentang pemahaman visi misi dan tujuan pada seluruh civitas akademik Prodi PTI UNISRI
Sasaran 2
Dimilikinya prasarana dan sarana pembelajaran yang memadai. Terwujudnya tata pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan dan penjaminan mutu yang baik
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Adanya pedoman tertulis pelaksanaan sistem tatapamong yang memenuhi unsur kredibel, transparan, akuntabel, bertanggung jawab, dan adil.
- Adanya pembaruan kode etik dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa,
- Adanya pembentukan lembaga etik PT,
- Adanya Manual Prosedur penjatuhan sanksi.
- Diterapkannya basis data institusi dan Prodi dalam menunjang Pangkalan Data Dikti.
- Dilakukannya audit mutu akademik dan non-akademik internal setiap semester
Sasaran 3
Terwujudnya mahasiswa yang berprestasi
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Jumlah kegiatan kompetisi ilmiah dan pencarian bakat setiap tahun.
- Rasio calon mahasiswa yang ikut seleksi dengan daya tampung
- Rasio mahasiswa baru yang registrasi dengan yang lulus seleksi
- Rasio mahasiswa transfer dengan mahasiswa regular
- Rata-rata IPK
- Jumlah mahasiswa yang diterima.
- Jumlah penghargaan atas prestasi mahasiswa tingkat propinsi, nasional, internasional
- Persentase kelulusan tepat waktu.
- Persentase mahasiswa yang DO/ mengundurkan diri
- Lama masa tunggu kerja pertama lulusan
- Persentase kesesuaian bidang kerja lulusan
- Adanya program bimbingan karir dan informasi kerja bagi mahasiswa dan lulusan
- Adanya program pelacakan lulusan dan penggalian informasi untuk perbaikan proses pembelajaran, penggalangan dana, informasi pekerjaan, dan membangun jejaring.
- Jumlah/persentase pelibatan mahasiswa dalam penelitian dosen
- Jumlah/persentase pelibatan mahasiswa dalam pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan dosen.
Sasaran 4
Terpenuhinya sumber daya manusia yang sesuai kualifikasi akademik pendidikan tinggi.
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Adanya pedoman tertulis tentang sistem pengelolaan sumberdaya manusia yang meliputi perencanaan, seleksi/prekrutan, penempatan, pengembangan, retensi dan pemberhentian dosen dan tenaga kependidikan serta remunerasi, penghargaan dan sanksi.
- Adanya pedoman tertulis tentang sistem monitoring dan evaluasi serta rekam jejak kinerja akademik dosen dan tenaga kependidikan
- Adanya pedoman tertulis tentang program monitoring dan evaluasi kinerja dosen di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyaraka
- Adanya kegiatan survey kepuasan dosen dan tenaga kependidikan terhadap sistem pengelolaan sumberdaya manusia setiap tahun akademik.
- Persentase dosen tetap S2 dan S3 yang bidang keahliannya sesuai kompetensi prod
- Persentase dosen tetap yang memiliki jabatan Lektor Kepala dan Guru Besar yang bidang keahliannya sesuai kompetensi prodi.
- Persentase dosen yang memiliki sertifikat pendidik professional.
- Rasio mahasiswa terhadap dosen tetap
- Rata-rata beban dosen per semester
- Jumlah dosen yang studi lanjut S2/S3
- Jumlah dosen sebagai penyaji dalam seminar/workshop
- Persentase dosen tetap menjadi anggota profesi atau bereputasi nasional/ internasional
- Jumlah skor pustakawan dan kualifikasi pendidikannya
- Jumlah skor tenaga administrasi dan kualifikasi pendidikannya
Sasaran 5
Digunakannya sistem informasi dalam pelayanan mahasiswa dan pegawai
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Persentase mahasiswa dan dosen yang memanfaatkan sistem informasi untuk kegiatan pembelajaran e-learning
- Persentase mahasiswa yang memanfaatkan sistem informasi administrasi akademik
- Adanya penggunaan system informasi untuk kegiatan administrasi keuangan
- Adanya pemanfaatan Sistem informasi kegiatan administrasi personalia
- Adanya pemanfaatan system informasi untuk pengelolaan prasarana dan sarana.
Sasaran 6
Tersusunnya kurikulum dan proses pembelajaran sesuai K-Dikti
- Persentase kurikulum program studi yang sesuai K-Dikti.
- Persentase matakuliah yang memiliki RPS.
- Adanya hasil survey penerapan model-model pembelajaran yang inovatif.
- Jumlah beban belajar mahasiswa
- Persentase matakuliah yang penentuan nilai akhirnya memberikan bobot pada tugas- tugas (praktikum, penugasan, makalah, dll)
Sasaran 7
Terciptanya suasana akademik yang mendukung pembelajaran.
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Adanya kebijakan tertulis yang lengkap mencakup informasi tentang: otonomi keilmuan, kebebasan akademik, mimbar akademik, dan kemitraan dosen- mahasiswa (buku panduan PA)
- Jumlah kegiatan ilmiah (selain perkuliahan dan tugas-tugas) setiap tahun.
- Persentase kehadiran dosen
- Persentase kehadiran dosen tidak tetap
- Persentase kehadiran mahasiswa
- Jumlah tenaga ahli/ pakar/ dosen dari luar PT yang menjadi pembicara
- Rata-rata jumlah mahasiswa per dosen PA.
- Rata-rata jumlah pertemuan dengan dosen PA
- Rata-rata jumlah pertemuan
- dengan pembimbingan skripsi
- Rata-rata waktu penyelesaian penulisan skripsi
Sasaran 8
Dimilikinya prasarana dan sarana pembelajaran yang memadai.
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Penambahan jumlah sarana pembelajaran
- Penambahan prasarana.
- Luas ruang kerja dosen tetap
- Jumlah (judul) buku teks termasuk dalam bentuk elektronik
- Jumlah (judul) jurnal ilmiah terakreditasi Dikti
- Jumlah (judul) jurnal ilmiah internasional
- Jumlah prosiding
- Jumlah/persentase kunjungan mahasiswa dan dosen
Strategi mencapai tujuan mengintegrasikan perkembangan IPTEKS dengan rumpun ilmu pendidikan ke dalam pembelajaran di sekolah
Sasaran 9
Meningkatnya perolehan dan penerapan hasil penelitian di tingkat nasional dan internasional.
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Adanya Rencana Induk Penelitian (RIP Penelitian) dan pedoman pengelolaan penelitian yang lengkap dan dikembangkan serta dipublikasikan oleh institusi
- Jumlah penelitian dengan biaya luar negeri
- Jumlah penelitian dosen dengan biaya luar
- Jumlah penelitian dosen dengan biaya PT atau dosen
- Jumlah artikel ilmiah karya dosen
- Jumlah karya yang memperoleh paten/ HaKI
- Jumlah karya yang memperoleh penghargaan nasional/internasional
Sasaran 10
Meningkatnya pengabdian kepada masyarakat di tingkat nasional dan internasional
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Adanya Renstra Pengabdian Kepada Masyarakat dan pedoman pengelolaan Pengabdian Kepada Masyarakat yang lengkap dan dikembangkan serta dipublikasikan oleh institusi.
- Jumlah Pengabdian Kepada Masyarakat dengan biaya luar negeri
- Jumlah Pengabdian Kepada Masyarakat dosen dengan biaya luar
- Jumlah Pengabdian Kepada Masyarakat dosen dengan biaya PT atau dosen
- Jumlah karya yang memperoleh penghargaan nasional/ internasional
Strategi mencapai tujuan Menghasilkan lulusan beserta kompetensinya yang dapat mengembangkan sistem manajemen pembelajaran berbasis mobile
Sasaran 11
Meningkatnya kualitas pembelajaran dan Kurikulum berbasis kompetensi yang membekali hard-skill dan soft-skill sesuai dengan kurikulum dan menjawab kebutuhan pengguna lulusan
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Meningkatkan kualitas belajar-mengajar
- Melakukan evaluasi silabus, kontrak perkuliahan, modul dan bahan ajar
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas serta mengevaluasi modul/ bahan ajar
Sasaran 12
Meningkatnya kompetensi lulusan yang dapat mengembangkan sistem manajemen pembelajaran berbasis mobile
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Mengevaluasi Kurikulum sistem manajemen pembelajaran berbasis mobile
- Workshop/pelatihan bagi dosen tentang pembelajaran berbasis mobile
Strategi mencapai tujuan Menampilkan diri secara kompeten agar mampu menjalin kerjasama dengan pengguna maupun instansi yang menggunakan IT sebagai media
Sasaran 13
Terjalinnya kerjasama di tingkat nasional dan internasional.
Strategi untuk mencapai sasaran ini melalui:
- Adanya dukungan kebijakan pengelolaan dan monev oleh PT dalam hal kerjasama
- Jumlah kerjasama dengan institusi di dalam negeri.
- Jumlah kerjasama dengan institusi di luar negeri.
Recent Comments